Segudang Program Putri Pariwisata Paser, dari Bisnis Lokal hingga Sadar Wisata

Segudang Program Putri Pariwisata Paser, dari Bisnis Lokal hingga Sadar Wisata

TRIBUNKALTIM.CO, TANA PASER - Ada beberapa program yang akan dilaksanakan oleh Putri Pariwisata dan Duta Wisata Kabupaten Paser 2023.
Salah satu dengan menjajal dan mempromosikan potensi objek wisata yang ada di Bumi Daya Taka.
Aji Khalida Zia mengatakan, merupakan suatu kehormatan baginya bisa terpilih sebagai Putri Pariwisata Kabupaten Paser 2023.
"Saya bersemangat untuk mewakili Kabupaten Paser dan berkontribusi dengan Disporapar Paser dalam menunjukkan keunikan serta keindahan budaya, sejarah, keindahan lokalan yang ada di Paser," terang Khalida kepada TribunKaltim.co, Senin (24/7/2023).
Ia menilai, sudah menjadi keharusan bagi Putri Pariwisata dan Duta wisata untuk mengedukasi masyarakat.
"Program kerja saya ke depannya yaitu melakukan sosialisasi sadar wisata ke beberapa sekolah di Paser, untuk meningkatkan kesadaran generasi muda agar bisa memahami dan menghargai keindahan lokal, budaya, sejarah yang ada di Paser," jelasnya.
Program lainnya yaitu kreasi bersama, yang mengacu pada kolaborasi bersama komunitas untuk menciptakan sesuatu yang baru dan berbagi ide serta suara.
Dengan menekankan pada rasa saling menguntungkan dan menghormati antara sesama, serta nenjalin kerjasama.
"Progam lainnya, mendukung bisnis lokal atau dengan merekomendasikan dan mempromosikan produk atau jasa yang dihasilkan oleh pelaku UMKM," ulasnya.
Sehingga, dengan adanya dukungan tersebut dapat memberi pelaku UMKM di Paser platform dalam menjangkau lebih banyak pelanggan.
"Dampaknya pasti ke pelaku UMKM, dan membuat ekonomi lokal menjadi lebih berkelanjutan," terangnya.
Selain itu, Ia berkomitmen untuk berpartisipasi pada setiap event, seperti festival ataupun pameran lokal.
Nantinya, pada event tersebut akan dijadikan sebagai sarana dalam mempromosikan objek wisata di Kabupaten Paser.
"Tentu merupakan peluang besar bagi putri pariwisata dan duta wisata ketika ada event untuk berbagi pengetahuan, memberikan rekomendasi, dan juga mempromosikan pariwisata secara langsung kepada masyarakat," paparnya.


Khalda mengaku, akan memanfaatkan platform sosial media untuk berbagi pengalaman seputar pariwisata, promosi acara dan kegiatan budaya.
Karena advokasi media sosial merupakan cara yang ampuh untuk menjangkau audiens yang lebih besar.
"Dapat menjadi alat yang hebat untuk memasarkan dan mempromosikan pariwisata," tutupnya.
Untuk sosialisasi sadar wisata ke sekolah-sekolah yang merupakan agenda Putri Pariwisata dan Duta Wisata Kabupaten Paser akan mulai dilaksanakan pada Agustus 2023. (*)

sumber : https://kaltim.tribunnews.com/2023/07/24/segudang-program-putri-pariwisata-paser-dari-bisnis-lokal-hingga-sadar-wisata

Related Posts

Comments (0)

There are no comments yet

Leave a Comment