Kadisporapar Paser Ikuti Fun Bike dan Mancing Mania HUT Bhayangkara

Kadisporapar Paser  Ikuti Fun Bike dan Mancing Mania HUT Bhayangkara

TANA PASER – Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Kadisporpar) Kabupaten Paser ikut menyemarakkan Hari Ulang Tahun ke 76 Bhayangkara dengan mengikuti kegiatan sepeda santai (fun bike) dan kegiatan mancing mania, Minggu (19/6).

Fun bike dipimpin Kapolres Paser AKBP Kade Budiyarta didampingi unsur Forkompinda, Waka Polres, Kadisporapar, Muksin, Ketua PWI Kabupaten Paser, Ropii, pejabat utama di lingkungan Polres Paser dan sejumlah klub sepeda lokal.

Kegiatan fun bike dimulai dari depan Mapolres Paser (Jl Jenderal Sudirman) menuju Jalan Noto Sunardi - Desa Tanah Periuk - hingga ke SPBU Paser Belengkong sejauh delapan kilometer.Setelah tiba di Paser Belengkong peserta istirahat sejenak dan menikmati es kelapa dan kuliner buras khas Pasir Belengkong.

Kegiatan dilanjutkan dengan pembukaan kegiatan mancing mania oleh Kapolres Paser di desa Damit, Kecamatan Pasir Belengkong. Kegiatan ini diikuti oleh 300 orang pemancing.

Dalam kegiatan tersebut, dilakukan pelepasan ikan lele seberat 4 kilogram, 6 kilogram dan 7 kilogram. Mereka yang berhasil mendapatkan ikan terberat akan menjadi pemenang.

Selain disediakan hadiah bagi pemenang satu, dua dan tiga, juga tersedia puluhan doorprize bagi pemancing yang beruntung. Tidak hanya itu Kapolres juga memberikan uang kepada mereka yang berhasil menjawab pertanyaan Kapolres dengan benar.

 

Related Posts

Comments (0)

There are no comments yet

Leave a Comment