Disporapar Berencana Gelar Senam Setiap Jumat dan Siapkan Door Prize

Disporapar Berencana Gelar Senam Setiap Jumat dan Siapkan Door Prize
Lomba Senam yang digelar Disporapar beberapa waktu lalu

TANA PASER - Sebagai upaya untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan kebugaran tubuh para pegawai, khususnya di lingkungan kompleks perkantoran kilometer 5, Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Paser berencana menggelar senam sehat secara rutin setiap hari Jumat di depan kompleks perkantoran.

Menurut Kepala Disporapar Kabupaten Paser, Muksin, pelaksanaan kegiatan senam sehat  tersebut rencananya akan dimulai pada  hari Jumat minggu ketiga bulan Januari ini.

"Kita rencana mengawali kegiatan senam jumat sehat ini minggu depan, nanti akan kita buatkan surat kepada seluruh Perangkat Daerah, khususnya yang berada di kawasan kompleks perkantoran ini, agar mengikuti senam sehat tersebut," kata Muksin di ruang kerjanya, Jumat (14/1).

Ia menjelaskan bahwa kegiatan senam selama ini jarang dilakukan di kantor, padahal senam merupakan salah satu olahraga yang dapat dilaksanakan secara rutin untuk menjaga tubuh agar tetap fit dan sehat.

"Kita perlu berolahraga sekurang-kurangnya dua kali seminggu, senam bisa menjadi alternatif kegiatan olahraga pegawai ketika di kantor, sehingga bisa menjaga tubuhnya agar tetap sehat dan fit dalam menjalankan tugas sehari-hari," imbuhnya.

Muksin mengimbau kepada seluruh pegawai, khususnya di lingkungan kompleks perkantoran kilometer 5 untuk berpatisipasi aktif dalam pelaksanaan senam tersebut, karena selain untuk kesehatan juga nanti akan disediakan door prize bagi peserta senam.

"Selain untuk menjaga kesehatan dan kebugaran, kita akan membagikan door prize kepada peserta senam yang beruntung dengan menjawab pertanyaan yang diajukan usai pelaksanaan senam,"pungkasnya. (Tim Website Disporapar Paser).

 

 

Related Posts

Comments (0)

There are no comments yet

Leave a Comment