Puluhan Anggota Pokdarwis Mayang Permai Ikuti Pelatihan Ekraf
- Admin Disporapar
- 17 March 2022
- 556 Views
PASiR MAYANG - Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Paser menggelar pelatihan Sumber Daya Manusia (SDM) dalam Pengembangan Produk Ekonomi Kreatif Berbasis Mangrove di Desa Pasir Mayang Kecamatan Kuaro yang termasuk wilayah pesisir.
Pelatihan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan anggota Pokdarwis dan masyarakat Desa Pasir Mayang untuk memanfaatkan tanaman bakau sebagai bahan olahan pangan serta minuman yang memiliki nilai ekonomi tinggi.
Kepala Disporapar Kabupaten Paser, Muksin mengatakan bahwa peserta pelatihan nantinya diharapkan dapat menularkan pengetahuan dan pengalamannya ke warga masyarakat lainnnya sehingga ke depan akan muncul desa-desa yang mandiri.
"Ini artinya bahwa masyarakat nantinya dapat menyediakan bahan baku, mengolah, memasarkan dan menggunakan bahkan menjual produk olahan tersebut sehingga mendorong peningkatan ekonomi masyarakat," jelas Muksin.
Pelatihan yang dilaksanakan dalam dua hari dari 17 hingga 18 Maret 2022) dan diikuti 35 orang ini dilaksanakan digedung serbaguna Desa Pasir Mayang dan dibuka oleh Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Paser, Muksin di dampingi oleh Kepala Bidang Bina Usaha dan Produk Wisata, Saharuddin dan Lamale sebagai narasumber.
Hari pertama peserta diberikan paparan mengenai produk olahan mangrove, selanjutnya memperoleh teori pengetahuan umum terkait dengan mangrove lalu, pengenalan tanaman mangrove dan praktek pengolahan menjadi olahan sirup, bedak dingin yang disampaikan oleh narasumber dari Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Mentawir, Lamale (Penajam Paser Utara). Sedangkan hari kedua dilanjutkan pelatihan pengolahan dodol proses dari awal hingga akhir kegiatan.
Lamale mengatakan, bahwa buah mangrove memiliki kandungan vitamin C yang tinggi dan sebaiknya anggota Pokdarwis Mayang Permai mampu membaca peluang ini, terutama Pengembangan Ekonomi Kreatif seperti yang sudah kita praktikkan bersama terutama kearifan lokal.
Dalam acara tersebut juga dilaksanakan penyerahan Surat Keputusan (SK) Pokdarwis Mayang Permai, dan sertifikat pelatihan peningkatan Sumber Daya Manusia dalam Pengembangan Produk Ekonomi Kreatif Berbasis Mangrove.
*) Tim Website Disporapar Paser
Comments (0)
There are no comments yet